YOGYA (KRjogja.com) - Sejumlah tenant yang berada di
berbagai pusat belanja atau mal di DIY berlomva-lomba menawarkan dan
memanjakan para konsumennya dengan program diskon atau potongan harga.
Program diskon yang ditawarkan diberikan untuk berbagai produk, mulai
dari fashion hingga berbagai kebutuhan selama moment Natal 2012.
Public Relation Plaza Ambarrukmo, Ayu Rianna Amardhi mengatakan
sejumlah tenant yang berada di Plaza Ambarrukmo memberikan berbagai
program potongan harga yang menarik selama libur Natal hingga Tahun Baru
2013 mendatang bagi para pengunjung mall untuk berbagai produk.
"Diskon yang ditawarkan sangat bervariatif mulai 50 hingga 70 persen
untuk berbagai produk mulai dari fashion, aksesoris, dan lain-lain.
Bahkan ada juga yang memberikab voucher gift bagi membernya yang
beruntung," ujarnya di Plaza Ambarrukmo Yogyakarta, Selasa (25/12)
Promotion Staff Galeria Mall, Stephanie Stacia mengatakan libur akhir
tahun ini merupakan saat yang ditunggu-tunggu masyarakat yang saat ini
banyak meluangkan waktu untuk berbelanja bersama keluarga di berbagai
pusat perbelanjaan. Libur Natal kali ini tenant-tenant yang berada di
Galeria Mall juga banyak yang menawarkan diskon khusus bagi pengunjung.
"Banyak tenany yang menawarkan diskon menarik, bahkan akhir pekan lalu
kita hadirkan ekstra time atau tambahan waktu berbelanja hingga satu jam
dengan jumlah pengunjung bisa mencapai lebih dari 17 ribu orang,"
Untuk menghibur para pengunjung, pihaknya juga menyediakan hiburan,
paduan suara dari Universitas Atma Jaya Yogyakarta, live akustik dan
juga kesempatan untuk foto bersama dengan Santa Claus pada 25 Desember
2012.
Ditambahkan Public Relation Malioboro Mal Stefany Sutanto
yang mengatakan selain memiliki event di atrium, mal juga diramaikan
dengan berbagai diskon dari para tenant. Diskon 50 hingga 70 persen
diberikan oleh banyak toko yang ada.
"Selain diskon banyak juga yang menawarkan hadiah langsun bagi pengunjung Malioboro Mall, khususnya bagi member," imbuhnya. (Fir)
Ikuti geliatjogja.blogspot.com melalui sosial media twitter @geliatjogja
Natal, Pusat Perbelanjaan DIY Berlomba Beri Diskon
Written By : Redaksi on Tuesday, December 25, 2012 | 1:56 PM
Labels:
jogjakarta,
market
Post a Comment